DPMD Kukar Dampingi Bupati Hadiri Pelantikan KTNA Loa Janan : Wujudkan Kukar sebagai Lumbung Pangan Nasional
1 min readInfoalima.com, Tenggarong – Pengurus KTNA Kecamatan Loa Janan yang baru dilantik Bupati Kukar, Edi Damansyah yang dihadiri oleh Kepala Dinas PMD Kukar Arianto, S.Sos.,M.Si serta beberapa kepala OPD lainnya. menyatakan siap membantu pemerintah mewujudkan Kutai Kartanegara (Kukar) sebagai lumbung pangan nasional.
Kepala DPMD Kukar, Arianto mengatakan pelantikan KTNA ini diharapakan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kecamatan Loa Janan tertutama di desa-desa terpencil.
“Saya Harap KTNA mampu melibatkan masyarakat dalam hal pembangunan dan membantu masyarakat kecil untuk melakukan pengembangan sumber daya manusia,” kata Arianto pada Kamis (11/1/2024).
Ketua KTNA Loa Janan, Adi Sucipto, mengatakan pihaknya akan fokus pada pemutakhiran data petani dan nelayan, serta pembinaan dan pengembangan kelompok tani.
“Kami juga akan mendorong penggunaan teknologi dan modernisasi sistem pertanian untuk meningkatkan produktivitas,” kata Adi.
Ia menambahkan, KTNA Loa Janan akan menjalin kerjasama dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah, akademisi, dan swasta, untuk mendukung program pembangunan pertanian di wilayahnya.
“Kami yakin dengan kerjasama dan sinergitas semua pihak, Kukar dapat menjadi lumbung pangan nasional,” kata Adi.
Loa Janan memiliki potensi besar dalam sektor pertanian dan perikanan. Kecamatan ini memiliki lahan pertanian yang luas dan subur, serta sumber daya air yang melimpah.
Dengan dukungan pemerintah daerah, KTNA, dan seluruh stakeholder terkait, Loa Janan diharapkan dapat menjadi salah satu lumbung pangan utama di Kabupaten Kutai Kartanegara.
(ADV/DPMD Kukar)