DKP Kukar Siapkan Pengembangan TPI Samboja untuk Tingkatkan Ekonomi Lokal
2 min readInfoalima.com, Kutai Kartanegara – Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) terus berupaya mengembangkan Tempat Pelelangan Ikan (TPI) di Samboja sebagai upaya mendukung peningkatan ekonomi lokal melalui sektor perikanan. Fadli, Sekretaris DKP Kukar, menyampaikan bahwa TPI Samboja memiliki peran yang sangat strategis dalam mendorong aktivitas perikanan di wilayah tersebut.
“Di Samboja, aktivitas perikanan cukup berkembang pesat. Kami mencatat bahwa kapal-kapal yang beroperasi di sini dapat mengangkut lebih dari 100 ton ikan. Hal ini sangat kontras dengan daerah lain seperti Anggana, yang sebagian besar hanya menggunakan kapal dengan kapasitas di bawah 10 ton,” ujar Fadli.
Pengembangan fasilitas TPI di Samboja menjadi salah satu fokus utama DKP Kukar. Fadli menjelaskan bahwa selain menjadi pusat pelelangan ikan, TPI ini juga berperan penting sebagai penggerak ekonomi masyarakat setempat. Melalui TPI, para nelayan dapat menjual hasil tangkapan mereka dengan harga yang lebih kompetitif dan lebih cepat terserap oleh pasar.
DKP Kukar saat ini sedang melakukan review terhadap desain Detail Engineering Design (DED) sebagai tahap awal pengembangan TPI Samboja. Fasilitas ini nantinya akan menjadi pusat utama bagi nelayan untuk melakukan transaksi penjualan ikan, sekaligus menjadi sentra distribusi ikan di kawasan Kukar.
“Kami telah menyiapkan lahan yang diperlukan untuk pembangunan TPI di Samboja, dan saat ini kami dalam proses peninjauan DED-nya,” ungkap Fadli.
Dalam jangka panjang, Fadli berharap pengembangan TPI ini akan memberikan dampak positif tidak hanya bagi nelayan, tetapi juga bagi seluruh ekosistem perikanan di Kukar. Ia meyakini bahwa keberadaan TPI yang modern dan terencana dapat membantu nelayan meningkatkan efisiensi dalam penjualan hasil tangkapan, yang pada gilirannya akan mendorong peningkatan pendapatan.
“Kami yakin, dengan dukungan yang tepat, sektor ini akan memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat dan meningkatkan perekonomian lokal,” tuturnya.
Dengan adanya fasilitas TPI yang lebih baik dan modern, DKP Kukar berharap mampu menciptakan lingkungan yang lebih mendukung bagi para nelayan untuk berinovasi dan meningkatkan produktivitas. Hal ini sejalan dengan tujuan pemerintah daerah dalam mendorong pengembangan ekonomi berbasis perikanan di wilayah pesisir Kukar.
(ADV/DKP Kukar)