November 21, 2024

InfoAlima

Portal berita online

DPMD Kukar Minta Tiap Kades Kembangkan Potensi Desa

1 min read

Pelatihan dan Pemanfaatan Potensi Dana Desa (Kepala Desa Masuk Kampus) Tahun 2024.

Infoalima.com, Tenggarong – Kepala Dinas PMD Kukar Arianto, S.Sos.,M.Si, meminta kepada para kepala desa di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) untuk mengembangkan potensi desa yang ada. Guna menjadi desa mandiri yang memenuhi Indeks Desa Membangun di Kukar.

“Setiap desa memiliki potensi yang berbeda-beda. Oleh karena itu, para kepala desa harus kreatif dan inovatif dalam mengembangkan potensi desa,” ujar Arianto pada Sabtu (24/1/2024).

Arianto mengatakan bahwa pengembangan potensi desa dapat dilakukan dengan berbagai cara, seperti membangun infrastruktur desa, mengembangkan produk unggulan desa, dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di desa.

“Pemerintah daerah akan terus mendukung upaya para kepala desa dalam mengembangkan potensi desa dan berharap dengan pelatihan ini, para kepala desa dapat memiliki pengetahuan dan keterampilan yang meningkat,” ujar Arianto.

Untuk diketahui, sebanyak 50 kepala desa di dua Kabupaten tersebut mengikuti pelatihan pengelolaan dan pemanfaatan potensi desa dalam program Kepala Desa Masuk Kampus, Kegiatan tersebut dilakukan untuk mengoptimalkan kemampuan pemerintah desa dalam mengembangkan potensi desa dan pengelolaan keuangan desa.

Kegiatan tersebut merupakan salah satu kegiatan prioritas di Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan dan kegiatan itu menjadi upaya pemerintah untuk meningkatkan kapasitas kepala desa dan aparat desa.

Pelatihan dan Pemanfaatan Potensi Dana Desa (Kepala Desa Masuk Kampus) Tahun 2024 diharapkan dapat meningkatkan kapasitas kepala desa dalam mengelola dana desa dan mengembangkan potensi desa. Dengan demikian, dana desa dapat digunakan secara optimal untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa.

(ADV/DPMD Kukar)

Print Friendly, PDF & Email
Share Now

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *